Untuk
mengerti pokok permasalahan ekonomi, kita harus berpangkal dari dua kenyataan itu:
- Untuk dapat hidup layak , kita membutuhkan serta menginginkan bermacam macam hal : Makanan, minuman, pakaian, rumah, obat,pendidikan dan lain lain.
- Kebutuhan manusia banyak dan beraneka ragam sifat nya. Apalagi keinginan boleh dibilang tak ada batasnya. Tetapi sumber sumber, saran atau alat alat yang dapat dipakai untuk memenuhi kebutuhan yang banyak itu terbatas atau langkah.
Dari kedua
kenyataan pokok tersebut timbullah pokok persoalan ekonomi yaitu :
- Bagaimana dengan sumber sumber yang terbatas orang dapat memenuhi kebutuhan- kebutuhan hidupnya yang banyak dan beraneka ragam itu. Untuk menghadapi persoalan itulah, maka timbul kegiatan ekonomi seperti produksi, distribusi,dan konsumsi yang diatur oleh suatu cara berpikir dan cara bertindak yang di sebut ekonomis atau prinsip ekonomi
- Kebutuhan Manusia Banyak dan Beraneka ragam
Para Ahli
ekonomi biasanya tidak mempersoalkan mengapa manusia mempunyai kebutuhan atau
keinginan tertentu. Hal itu diserahkan kepada para ahli psikologi sosiologi.
Namun demikian, pengertian akan jenis jenis kebutuhan perlu untuk dapat mengerti perilaku orang dan
banyak gejala dalam dunia ekonomi
modern.
Penggolongan
Kebutuhan Manusia dibagi menjadi tiga yaitu
- Kebutuhan pokok dan sosio budaya yaitu
- Kebutuhan pokok atau kebutuhan dasar ialah kebutuhan yang minimal harus dipenuhi untuk dapat hidup sebagai layaknya manusia.
- Kebutuhan sosio budaya berkaitan erat dengan factor lingkungan hidup dan tradisi masyarakat serta dengan sifat sifat psikologis manusia.
- Kebutuhan Individual dan Kebutuhan Bersama yaitu meliputi :
- Kebutuhan individual mencakup hal hal yang di peruntukan bagi perorangan, seperti makanan, pakaian, dan kendaraan.Tetapi ada juga hal hal yang dibutuhkan oleh sekelompok manusia bersama seperti: oleh masyarakat desa dan kota, atau oleh masyarakat sebagai keseluruhan, misalnya, keamanan, jalan, jembatan dll.
- Kebutuhan sekarang (jangka pendek) dan Kebutuhan masa depan (jangka panjang). Pembagian ini atas dasar waktu, yaitu kapan sesuatu akan dibutuhkan. Ada kebutuhan jangka pendek yang tidak dapat ditunda, misalnya obat untuk orang sakit, pakaian untuk sekolah, uang untuk kuliah. Dan ada juga hal hal yang dibutuhkan pada waktu yang akan datang, baik jangka pendek maupun jangka panjang misalnya pendidikan reboisasi dan lain lain.